Lantik Pimti dan Pejabat Fungsional Ahli Utama, Menkumham Tekankan 4 Hal Ini

Print

 

WhatsApp Image 2024 04 05 at 9.44.37 AM

 

BITUNG- (05/04) Kepala Balai Diklat Hukum dan HAM Sulawesi Utara, Wahju Prihandono bersama jajarannya ikuti upacara pelatikan Pimpinan Tinggi  dan Pejabat Fungsional Ahli Utama di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI secara virtual.

WhatsApp Image 2024 04 05 at 1.25.20 PM

 

Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H. Laoly melantik Iwan Kurniawan menjadi assesor SDM Ahli Utama, Reynhard Silitoga menejadi Inspektur Jenderal Kemenkumham , dan Razilu yang menjadi Kepala BPSDM Hukum dan HAM . Selain itu Yasonna juga melantik Pimpinan Tinggi  Pratama pada sejumlah kanwil.

Dalam sambutannya, Yasonna menekankan 4 hal  bahwa tugas dan jabatan yang diberikan merupakan bentuk kepercayaan yang diberikan, ”Selamat kepada pejabat yang baru dilantik,  rotasi dan mutasi merupakan hal -hal baik yang membawa penyegaran dan perubahan bagi organisasi, mari maksimalkan pelaksanaan tusi yang telah dipercayakan dengan   tingkatkan sinergi dan kolaborasi, bekerja dengan jujur, mengoptimalkan sumber data yang ada, susun agenda dengan jelas serta kelola setiap isu aktual dan strategis, ” ucap Yasonna.