Puncak Peringatan HBP Ke 60, Pemasyarakatan Pasti Berdampak

Print

WhatsApp Image 2024 04 27 at 11.17.42 1

 

 

BITUNG- (27/04) Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) diperingati setiap tanggal 27 April sejak tahun 1964. Pada peringatan ke -60 tahun, Kepala Balai Diklat Hukum dan HAM Sulawesi Utara, Wahju Prihandono mengikuti Upacara Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan yang dipimpi langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIB Bitung, Syukron Hamdani. Mengambil tema ” Pemasyarakatan Pasti Berdampak, Kalapas membacakan sambutan dari Menkumham Yasonna H Laoly.

 

WhatsApp Image 2024 04 27 at 11.17.44

 

 

Pemasyarakatan harus mampu menjadi tempat pembinaan para pelanggar hukum dengan tetap mengedepankan hak-hak mereka dan terlibat dalam upaya pemberian perlindungan kepada masyarakat dalam pengulangan tindak pidana. Untuk itu sebagaimana dimandatkan dalam beberapa regulasi, harus didukung dengan kelembagaan dan resources yang kuat serta petugas Pemasyarakatan yang memiliki motivasi, etos kerja dan jiwa pengabdian yang mendalam. Selanjutnya, Menteri Hukum dan HAM menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh elemen masyarakat, instansi terkait dan pimpinan daerah yang telah mendukung pelaksanaan tugas pemasyarakatan. Selain itu kepada petugas pemasyarakatan yang baru saja menerima penghargaan saya mengucapkan selamat dan penghormatan setinggi-tingginya atas prestasi yang diraih. Tetap semangat bekerja dan berikan dedikasi penuh, berikan bakti melalui pengabdian yang terbaik, tutup Syukron Hamdani membacakan sambutan Menkumham.

 

WhatsApp Image 2024 04 27 at 11.17.45 1

Syukuran HBP ke 60 menutup rangkaian peringatan HBP. Pada kesempatan ini pemotongan nasi tumpeng sekaligus pemberian oleh Kepala Lapas, Syukron Hamdani kepada pegawai tertua dan pemberian oleh Kepala Balai, Wahju Prihandono kepada pegawai termuda di Lapas Kelas IIB Bitung.