Wahju Prihandono Membuka Pelatihan Pengelolaan BMN Akt II Badiklat Kumham Sulut

Print

WhatsApp Image 2024 02 26 at 09.30.27

 

BITUNG- (26/02) Kepala Balai Diklat Hukum dan HAM Sulawesi Utara, Wahju Prihandono membuka Pelatihan Pengelolaan BMN Akt II. Pelatihan ini dilaksanakan melalui metode Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) mulai dari tanggal 26 Februari 2024 sd 01 Maret 2024 yang diikuti oleh 30 orang peserta pelatihan perwakilan dari 10 Kantor Wilayah di wilayah kerja Balai Diklat Hukum dan HAM Sulawesi Utara.

Dalam laporan penyelenggaraan pelatihan, Kepala Seksi Penyelenggara, Abdul Majid Ode menyampaikan bahwa tujuan diadakannya pelatihan ini diantaranya agar terjaminnya pengamanan aset dan menghindari pemborosan dalam pengadaan, pemeliharaan dan pengamanan. Biro BMN dan Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Jenderal Kemenkumham RI akan menjadi narasumber dalam Pelatihan Pengelolaan BMN Wahju Prihandono dalam sambutannya mengharapkan peserta pelatihan mengikuti proses pembelajaran dengan sikap dan perilaku yang baik .

“ Jaga sikap dan perilaku baik kepada sesama peserta, penyelenggara dan tenaga pengajar, pahami dan implementasikan pengelolaan BMN sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang berlaku, wujudkan pengelolaan BMN di lingkungan Kemenkumham yang semakin PASTI “ Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan dan Inovatif” ucap Kepala Balai Diklat, Wahju Prihandono.